Memilih Baju Lebaran Untuk Anak

ditulis oleh : Bimbel Anak Saturday, 26 July 2014 2 comments
anak
Belanja Baju Anak  
Lebaran semakin dekat nih.... sudahkah membelikan baju baru untuk putra putri tercinta mama?  Memang bisa dibilang sudah tradisi dari zaman dahulu kala, lebaran dan baju baru selalu pasangan yang tak terpisahkan.  Sebanarnya tidak hanya pas di hari raya Lebaran saja mama dan papa membelikan baju untuk buah hatinya. Tapi ada kesan yang lain kalau beli bajunya untuk dipakai di hari raya.  Semakin mendekati hari H sudah barang tentu toko - toko maupun mall - mall akan penuh dipadati oleh orang orang yang ingin berbelanja baju.  Bahkan ada yang masih jauh jauh hari sudah membelinya dengan alasan nanti kalau sudah mulai masuk puasa biar tidak capek dan pusing untuk membelinya. Atau dengan alasan lain, harga barang juga tidak sama. Jika membelinya jauh jauh hari, mereka beranggapan harga barang pasti akan lebih murah dibandingkan jika membelinya di hari mendekati hari Lebaran.  Tidak semua orang sebenarnya sependapat dengan tradisi lebaran identik dengan baju baru. Mereka bukannya tidak mampu untuk membeli akan tetapi jika masih memiliki baju yang bersih dan layak dipakai kenapa mesti beli yang baru?  Kita hargailah pendapat masing masing orang.

Untuk memilih baju buat buah hati mama, maka ada beberapa hal yang mungkin bisa diperhatikan.

1. Pilihlah baju yang nyaman bagi anak. Jika mama ingin membelikan baju muslim, maka pilihlah baju yang tidak panas jika dipakai. Artinya bahan yang digunakan pada baju tersebut harus benar-benar diperhatikan.
2. Jangan memaksakan anak untuk memakai baju pilihan mama. Jika anak sudah bisa memilih sendiri baju yangd iinginkannya, maka libatkanlah mereka untuk mengeluarkan pendapatnya.
3. Baju baru pasti pernak pernik yang lain juga akan mengikuti baru ( alas kaki, mungkin jam tangan, topi,dll ). Jika dirasa benar-benar tidak dibutuhkan sekali maka pernak pernik pendukung bisa dibeli di lain waktu.
4. Harga baju tentunya juga harus diperhatikan. Mahal bukan jaminan akan nyaman dipakai.
Nah...itulah sedikit tips ya mam..... selamat berbelanja
SEO Reports for blogmamaqiral.blogspot.co.id

Kumpulan ArtikelWarningWarningkumpulan artikel merupakan artikel terkait lainnya yang ada hubungannya dengan Label dari artikel tertentu

Aneka Tips


Judul: Memilih Baju Lebaran Untuk Anak
Ditulis oleh Bimbel Anak
Rating Blog 5 dari 5
DENGAN ADANYA ARTIKEL DIATAS SEMOGA BISA MEMBERI SEBUAH GAMBARAN ATAU PEMIKIRAN YANG LAIN, APABILA ANDA MENYUKAI MOHON UNTUK DICANTUMKAN LINK Dibawah ini

SUMBERNYA:
http://blogmamaqiral.blogspot.com/2014/07/memilih-baju-lebaran-untuk-anak.html
"Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini"

Peringatan KhususWarningWarning("Mohon maaf desain web/blog bukan untuk seluler atau mobile").

2 comments:

Gamis Baru said...

sekarang baju anak anak kok sering lebih mahal dari baju orang dewasa ya kak?
kadang bingung milih yang agak murah biar bisa dapet lebih banyak gitu, hehehe

Bimbel Anak said...

@ Gamis Baru, kalau beli yang agak murah dan diskonnya banyak bisa langsung datang ke Grosir pakaian jadi saja, tapi harus beli minimal 3 macam...kalau ditempat saya banyak pilihan bisa di pasar TAnah Abang atau Pasar Cipulir...malah bisa ditawar lagi harganya..kalau bahan sih tidak kalah bagus....

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar dengan sopan di blog saya Bimbingan Belajar Anak | Memilih Baju Lebaran Untuk Anak | ,semoga dengan budaya berkomentar akan lebih membangun perkembangan dari blog saya Bimbingan Belajar Anak dan apabila ada artikel yang salah ataupun kurang kedepannya akan diperbaiki lagi, ataupun bisa anda tambahkan melalui komentar dibawah ini .


photo of Sri
Sri Paryati @mbak siphe | Google
Bimbingan Belajar Anak
| Contact Email | Disclaimer | TOS/T$C | Prifacy Policy | Copyright of 2016 | Bimbingan Belajar Anak | My Ping in TotalPing.com |