Cara Cepat Mengatasi Anak Mengompol

ditulis oleh : Bimbel Anak Wednesday, 3 December 2014 1 comments
Bimbingan Belajar Anak 
Ketika masih bayi, mengompol adalah hal yang wajar. tetapi jika anak sudah besar dan masih saja mengompol, ini yang bisa dibilang tidak wajar. 

Biasanya anak usia 5 tahun sudah bisa diajarkan untuk tidak mengompol pada saat tidur.  Berbagi cara bisa dilakukan untuk mengurangi atau bahkan menghilangkan kebiasaan mengompol ketika tidur.

Memang susah ketika anak sudah besar tetapi masih saja mengompol. Bepergian jauh atau menginap ke rumah saudara pasti akan disibukkan dengan kebiaaan ini. 

Terkadang orangtua juga akan malas untuk bepergian karena tidak mau disusahkan dengan kebiasaan mengompol anak. 

Jika anda merupakan salah satu orangtua yang msih memiliki  buah hati mengompol padahal usianya sudah besar, maka hal yang harus diperhatikan adalah :

  • Tetaplah bersabar menghadapi kebiasaan anak tersebut. Jangan pernah memarahinya atau bahkan menghukumnya ketika anak mengompol. Ini disebabkan karena anak belum bisa mengatur kandung kemihnya.  Memarahinya bukan jalan keluar untuk menghentikan kebiasaan mengompol.  Justru ini akan membuat anak semakin tertekan dan stres.
  • Batasilah asupan minum ketika anak ingin tidur.  Apabila anak terlalu banyak minum sebelum tidur maka biasakan juga untuk buang air kecil sebelum tidur.
  • Orangtua harus tanggap, pada saat anak gelisah di tengah lelap tidur maka segeralah mengangkat atau membangunkannya untuk di ajak ke kamar mandi. 
  • Tidur yang terlalu lelap terkadang membuat anak tidak menyadari kalau dia sudah buang air kecil di tempat tidur. Untuk  mengantisipasi hal tersebut maka paling tidak 4 - 5 jam setelah anak tidur cobalah untuk membangunkannya dan mengajaknya ke kamar mandi.
  • Pujian merupakan salah satu penghargaan yang ampuh untuk anak agar tetap bersemangat untuk tidak megompol. Anak akan merasa senang dan bangga karena bisa melewati malam tanpa bau ompol.
  • Buatlah kesepakatan dengan anak bahwa jika mengompol maka konsekuensinya adalah dia harus membantu mencuci sprei, selimut ataupun baju yang terkena ompol. Ini bukan hukuman akan tetapi cenderung ke tanggung jawab. Anak bisa belajar bertanggungjawab dengan apa yang sudah diperbuatnya dengan konsekuensi yang sudah disepakati bersama.
  • lain halnya jika mengompol disebabkan karena alasan medis ( infeksi saluran kemih ), maka hal yang harus dilakukan adalah menghubungi dokter spesialis untuk berkonsultasi.

Semoga bermanfaat bagi anda yang memiliki buah hati  masih mengompol meskipun usianya sudah besar.
SEO Reports for blogmamaqiral.blogspot.co.id

Kumpulan ArtikelWarningWarningkumpulan artikel merupakan artikel terkait lainnya yang ada hubungannya dengan Label dari artikel tertentu

Tumbuh kembang anak


Judul: Cara Cepat Mengatasi Anak Mengompol
Ditulis oleh Bimbel Anak
Rating Blog 5 dari 5
DENGAN ADANYA ARTIKEL DIATAS SEMOGA BISA MEMBERI SEBUAH GAMBARAN ATAU PEMIKIRAN YANG LAIN, APABILA ANDA MENYUKAI MOHON UNTUK DICANTUMKAN LINK Dibawah ini

SUMBERNYA:
https://blogmamaqiral.blogspot.com/2014/12/cara-cepat-mengatasi-anak-mengompol.html
"Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini"

Peringatan KhususWarningWarning("Mohon maaf desain web/blog bukan untuk seluler atau mobile").

1 comments:

Bimbel Anak said...

@iya uda jadi teringat pengalaman ni sepertinya..hehehehe

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar dengan sopan di blog saya Bimbingan Belajar Anak | Cara Cepat Mengatasi Anak Mengompol | ,semoga dengan budaya berkomentar akan lebih membangun perkembangan dari blog saya Bimbingan Belajar Anak dan apabila ada artikel yang salah ataupun kurang kedepannya akan diperbaiki lagi, ataupun bisa anda tambahkan melalui komentar dibawah ini .


photo of Sri
Sri Paryati @mbak siphe | Google
Bimbingan Belajar Anak
| Contact Email | Disclaimer | TOS/T$C | Prifacy Policy | Copyright of 2016 | Bimbingan Belajar Anak | My Ping in TotalPing.com |